Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Anies-Sandi Janjikan Subsidi 80 Persen Air Bersih Bagi warga DKI

Gambar
SuaraNetizen .com  – Permasalahan bagi warga Jakarta di antaranya adalah air bersih dan rumah. Dua hal tersebut, menjadi kebutuhan dasar bagi setiap masyarakat. Anies-Sandi memastikan, kedua hal itu akan mudah didapatkan oleh warga Jakarta. Warga Jakarta masih banyak yang belum bisa menikmati air bersih. Bahkan jumlahnya hanya sekitar 40 persen. Untuk mengatasi kekurangan itu, pasangan Anies-Sandi akan melakukan percepatan pipanisasi air. Sehingga cakupannya bisa jauh lebih banyak. Anies-Sandi menilai, percepatan pipanisasi air adalah hal yang paling realistis. Memprioritaskan perluasan cakupan dan ketersediaan air bersih untuk seluruh warga Jakarta merupakan hal yang paling utama. "Percepatan pipanisasi air bersih menjadi solusi paling krusial saat ini," kata Anies saat debat di Pilkada DKI Jakarta yang kedua di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat malam 27 Januari 2017. Anies mengatakan, kendati pemerintah kini menggratiskan pemasangan pipa PAM, namun belum semuany

Dibilang tak paham UU keuangan, Sylviana beri hadiah jempol terbalik ke Ahok

Gambar
SuaraNetizen .com -  Suasana debat kedua Pilgub DKI Jakarta  yang digelar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, semakin panas. Saling kritik terjadi saat para calon gubernur dan wakil gubernur memberi pertanyaan dan menanggapi. Salah satunya saat pasangan cagub dan cawagub nomor satu  Agus Yudhoyono  dan  Sylviana Murni  menanyakan soal keabsahan kebijakan petahana Basuki Tjahaja Purnama terkait komitmen perusahaan yang menaikkan koefisien lantai bangunan (KLB). "Kalau ada pengembang membangun gedung melebihi ketentuan KLB, maka ada kebijakan kompensasi dari perusahaan yang digunakan pemerintah provinsi untuk membangun infrastruktur. Apa prinsip seperti ini bertentangan dengan upaya membangun birokrasi yang bertanggung jawab?" tanya Agus. Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua yang juga calon petahana Basuki Tjahaja Purnama( Ahok ) mengatakan, komitmen tersebut diatur dalam UU Diskresi. KLB bisa dinaikkan asal bangunan itu dilintasi transportasi massal berbasis rel. Komitmen

Sandi: Reklamasi Jakarta jauh dari transparan & jauh dari keadilan

Gambar
SuaraNetizen .com -  Calon Gubernur nomor urut dua Basuki T Purnama meminta pasangan Anies dan Sandi untuk menjelaskan bagaimana mengkaji atau menghentikan reklamasi. "Tolong jelaskan bagaimana kalau mengkaji atau menghentikan reklamasi?" tanya Basuki atau biasa disapa  Ahok  di debat terbuka calon gubernur dan wakil gubernur DKI di Hotel Bidakara,  Jakarta Selatan, Jumat (27/1). Sandi menjawab, reklamasi menjadi masalah keadilan sosial bagi warga Jakarta. Menurut Sandi, proses reklamasi tidak terbuka dan jauh dari keadilan bagi warga Jakarta. "Jauh dari transparansi. Dampak dari reklamasi tidak dipikirkan. Sudah harga mati bagi kami untuk menjunjung keadilan di Jakarta. Saya paham hal itu, pasti ada sengketa nantinya. Kami akan berjuang membela rakyat," tegas Sandi. "Reklamasi itu untuk siapa? Komersil, kalau sudah ada pembicaraan penjual dan pembeli, pertanyaan besar, 20 ribuan nelayan hidupnya akan berubah akibat reklamasi. Kami memastikan warga Jakarta terl

Sandi tawarkan program OK OCE: Membuat Sampah jadi Berkah

Gambar
SuaraNetizen .com -  Calon Wakil Gubernur DKI  Jakarta Sandiaga Salahudin Uno mengungkapkan program kerja One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE) mampu membuat sampah menjadi berkah. Sampah merupakan masalah utama bagi Jakarta. "Kami memulai program One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE), sampah bukan lagi menjadi masalah tapi sampah bisa jadi berkah," ujar Sandiaga atau biasa disapa Sandi saat debat terbuka calon gubernur dan wakil gubernur DKI di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1). Sandi mengatakan sampah bisa menjadi sumber penghasilan dan nilai tambah. Bahkan, lanjut Sandi, tak sedikit pengusaha lahir dari sampah. "Pekerja Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) menjadi nilai tambah program OK OCE untuk menciptakan lapangan kerja," jelas Sandi. (mdk/ ded /SN)

Ahok tawarkan pasang air gratis tapi warga harus bayar Rp 7000 perhari

Gambar
SuaraNetizen .com -  Calon gubernur nomor urut 2, Basuki T Purnama alias  Ahok , menyebut warga DKI  Jakarta  bakal menikmati pemasangan air gratis. Namun, nantinya per hari para warga harus membayar Rp 7.000 per hari. "Bagi rakyat tidak mampu, mereka berat pemasangannya. Sehingga nanti kamu melakukan subsidi dan pemasangan gratis. Tapi yang tidak mampu bayar Rp 7.000 per hari," kata Ahok saat debat Pilgub DKI di Jakarta, Jumat (27/1). Adapun langkah ditempuh sejauh ini dengan melakukan renegosiasi dengan perusahaan air. Sebab selama ini warga merasa berat harus membayar lebih kurang Rp 1 juta untuk pemasangan. Ahok menuturkan, selama ini warga harus membeli 25 ribu air bersih per kubik. Padahal selama ini Pemprov DKI hanya menghargai Rp 1.050 per kubik. "Yang tidak mampu kan bayar Rp 1 juta pemasangannya," tegasnya. (Mdk/SN)

Agus: Ahok membangun birokrasi yang penuh ancaman, harga diri PNS dihancurkan

Gambar
SuaraNetizen .com -  Bicara soal reformasi birokrasi di DKI  Jakarta , calon gubernur DKI Jakarta nomor satu, Agus Harimurti Yudhoyono secara tegas menyerang petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok  dan  Djarot  Saiful Hidayat. Dia menilai, reformasi birokrasi yang dilakukan Ahok-Djarot di lingkungan Pemprov DKI dibangun dengan cara represif. "Saya menduga karena birokrasi yang dibangun penuh rasa takut, diancam, dimutasi, bahkan dipenjara ditampilkan di depan publik. Harga diri (PNS) dihancurkan padahal mereka punya keluarga. Ini seakan tidak dipedulikan dengan alasan meningkatkan kinerja," tegas Agus saat debat kedua Pilgub DKI di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1). Agus kembali mengkritik pembangunan reformasi birokrasi di era Ahok-Djarot. Menurutnya, calon petahana membuat anak buah selalu merasa ketakutan. PNS merasa takut dipecat jika melaporkan pekerjaan yang tidak bagus. Akibatnya, aparatur sipil negara hanya melaporkan apa yang membuat Ahok-Djarot senang

Setelah Menlu, Kedubes Saudi juga bantah Raja Salman akan temui Rizieq Shihab

Gambar
SuaraNetizen.com -  Kedutaan Besar Arab Saudi memastikan kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz ke Indonesia yang direncanakan akan berlangsung awal Maret 2017 mendatang. Raja ketujuh ini datang ke tanah air hanya untuk menemui Presiden Joko Widodo. Dalam siaran pers yang diterima merdeka.com, Jumat (27/1), kedatangannya adalah untuk memenuhi undangan Jokowi saat berkunjung di Arab Saudi 2015 lalu. Raja Salman menyambut undangan tersebut dan baru bisa memastikan kedatangannya ke Indonesia dalam dua bulan mendatang. Pihak kedutaan memastikan tidak akan melakukan pertemuan lain selain dengan Presiden RI, termasuk isu pertemuan antara Raja Salman dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Shihab. Berikut keterangan pers resmi dari Kedutaan Besar Arab Saudi di  Jakarta :    " Kedutaan Besar Kerajaan Saudi Arabia di Indonesia bersama ini dengan hormat menyampaikan bahwa kunjungan Yang Mulia Dua Pelayan Kota Suci -Khodim Al-Haromain Al-Syarifain- Raja Salman Bi

Inilah Anggita Eka Putri, sosok wanita yang ditangkap bersama Patrialis Akbar, lihat foto-foto cantiknya

Gambar
Jakarta  - KPK mengungkap adanya seorang wanita bersama Patrialis Akbar sebelum hakim konstitusi itu ditangkap. Keduanya saat itu tengah berada di Mal Grand Indonesia (GI) bersama keluarga wanita tersebut. Keberadaan sosok wanita ini pertama kali diungkap oleh Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan dalam konferensi pers, Kamis (26/1) malam. "Lalu sekitar pukul 21.30 WIB, tim bergerak mengamankan PAK (Patrialis Akbar) pada saat jam tersebut di sebuah pusat perbelanjaan di Grand Indonesia bersama ada beberapa, ada seorang wanita," ucap Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan saat konferensi pers di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (26/1/2017). Wanita itu sempat dibawa ke KPK, tapi kemudian dilepaskan karena memang dinyatakan tidak terlibat dalam kasus. Penangkapan juga dilakukan di tempat umum dan saat itu Patrialis bersama wanita ini dan keluarganya.  Wanita ini terlihat keluar dari gedung KPK dini hari tadi dan tidak menyampaikan keterangan apa pun.    Anggita Eka

Massa NTB Tolak Rizieq Datang: Kami Tak Menolak Ulama, tapi menolak Habib Rizieq

Gambar
SuaraNetizen .com - Ratusan massa yang menamakan diri Aliansi Kebangsaan NTB menggelar aksi unjuk rasa di depan Mapolda NTB, Kamis kemarin (26/1). Mereka menolak rencana kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab untuk mengikuti tabligh akbar di Praya, Lombok Tengah, tanggal 29 Januari. Massa endesak Kapolda agar tidak menerbitkan izin. Massa khawatir kehadiran Habib Rizieq Shihab akan mengganggu suasana NTB yang saat ini sudah aman dan damai. “Kami bukan menolak ulama untuk berdakwah, tetapi kami menolak Habib Rizieq Shihab karena setiap orasinya selalu menimbulkan provokasi sehingga takutnya nanti dakwahnya bisa memprovokasi jamaah yang bisa membuat NTB tidak stabil. Kalau izinnya sudah keluar, maka kami minta untuk dicabut,” ungkap Abdul Majid Koordinator Umum (Kordum) aksi ketika berorasi di depan Mapolda NTB. Orator lainnya, Suhaimi, menyampaikan bangsa Indonesia terlahir dari kesamaan nasib. Meski beragam suku, etnis, ras, dan beragam agama, serta terseb

Merespon Kebijakan Trump, Mantan Menlu AS Madeleine Albright ingin Didaftarkan sebagai Muslim

Gambar
SuaraNetizen.com, Washington DC - Mantan Menteri Luar Negeri AS, Madeleine Albright, dan seorang aktris dalam serial televisi Big Bang Theory, Mayim Bialik, berjanji mendaftarkan akan dirinya sebagai muslim. Hal itu mereka lakukan jika Donald Trump jadi membuat database yang dikhususkan untuk muslim Amerika. "Saya dibesarkan sebagai Katolik, menjadi Episkopal, dan kemudian baru mengetahui bahwa keluarga saya adalah Yahudi," tulis Albright dalam Twitter-nya. "Saya siap mendaftar sebagai Muslim dalam#solidarity." imbuh dia. Komentar yang dikeluarkannya merupakan tanggapan atas rumor yang terus beredar soal perintah eksekutif. Menurut rumor itu, Donald Trump akan melakukan pemeriksaan ekstrem, melarang pengungsi, dan melarang kedatangan warga dari tujuh negara, termasuk Suriah, Yaman, dan Irak. Dikutip dari BBC, Jumat (27/1/2017), beberapa orang berjanji untuk ambil bagian dalam solidaritas penduduk Muslim Amerika setelah Trump terpilih menjadi Presiden AS. Namun cuit

Gini lho beda gaya Jokowi, SBY dan Soeharto merespon kepolosan anak-anak

Gambar
SuaraNetizen.com -  Hampir di setiap acara Presiden Joko widodo (Jokowi) muncul berbagai momen istimewa dan cenderung lucu. Entah dari Jokowi, peserta, atau panitia acara tak diduga muncul human error yang membuat situasi penuh canda. Ya, namanya manusia biasa tak luput oleh salah dan lupa. Kali ini, Jokowi tengah ada di peresmian Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) di JIEXPO Kemayoran, Kamis (26/1). Seperti biasa, Jokowi mengundang beberapa siswa untuk naik ke atas panggung. Dalam momen itu, Jokowi mengadakan kuis berhadiah bagi siswa-siswi. Kejadian tidak terduga terjadi ketika si anak SD ditanya nama-nama ikan di laut Indonesia. Anak SD ini membuat tawa Jokowi dan hadirin pecah karena gerogi dan selip lidah menyebut nama ikan tongkol. Sebelum kejadian yang viral ini, Jokowi juga pernah menghadapi kekocakan anak-anak kala memperingati Isra Miraj di salah satu pesantren di Magelang. Santri yang ditanya Jokowi salah menyebut nama-nama menteri di Kabinet Kerja. Momen bertem

Ojo Kaget, Ternyata Koruptor Juga Suka Atribut Islami, Suka Bahas Jenggot dan Isbal

Gambar
SuaraNetizen .com  - Ditangkapnya Hakim Konstitusi Patrialis Akbar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi membuat daftar panjang penyelewengan penegakhukum di Indonesia. Selain sebagai hakim, publik juga mengenal Patrialis belakangan kerap tampil ceramah agama di TV swasta “Islam” dan mengisi forum keagamaan di berbagai tempat, termasuk Tabligh Akbar. Dengan menggunakan pakaian serba putih termasuk peci putih, Patrialis di Rabbani TV memberi nasihat pentingnya memelihara jenggot. Di forum sekelas Tabligh Akbar pun Patrialis tak lupa menyinggung persoalan jenggot dan isbal (celana yang batasan bawahnya di atas mata kaki). Meski demikian, Patrialis bukan-lah orang pertama yang senang dengan atribut agama tapi terjerat masalah suap, suatu perbuatan yang tak kalah buruknya dalam Islam. Bicara soal atribut dan simbol Islam, lebih jauh cendekiawan Muslim Emha Ainun Najib pernah menyinggung soal tingkatan keislaman seseorang. Menurut Emha, ‘perkawinan’ Islam dengan manusia dengan segala kapasitas

Wanita cantik Asal Indonesia tewas dalam kecelakaan pesawat di Australia

Gambar
Wanita cantik Asal Indonesia tewas dalam kecelakaan pesawat di Australia Perth  - Seorang pria Australia bersama seorang wanita asal Indonesia, Endah Cakrawati (30), tewas dalam kecelakaan pesawat di Swan River, Perth. Cakrawati diketahui telah resmi menjadi warga negara Australia. Seperti dilansir  news.com.au , Jumat (27/1/2017), insiden ini terjadi saat perayaan Australia Day yang jatuh pada tanggal 26 Januari. Keduanya menumpang pesawat kecil jenis Grumman G-73 Mallard yang jatuh menghujam ke sungai, sesaat setelah pukul 17.00 waktu setempat. Pesawat diterbangkan oleh pria Australia bernama Peter Lynch (52). Hanya ada satu penumpang dalam pesawat akrobat itu, yakni Cakrawati yang disebut sebagai kekasih Lynch.  "Pasangannya, Endah, merupakan wanita berusia 30 tahun, berasal dari Indonesia dan Peter memiliki 3 anak yang masih kecil -- saya tahu dari mantan istrinya -- dan keluarga besarnya yang kini berduka," terang komisioner kepolisian setempat, Stephen Brown.      Peter

Mbah Maimoen Zubair: Islam Nusantara harus Menjaga Ukhuwah seperti Islam yang dibawa Nabi, Khilafah Sudah Tak Ada yang ada Nasionalisme

Gambar
SuaraNetizen.com -- Pengasuh Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Rembang, Jawa Tengah KH Maimoen Zubair menegaskan bahwa keberadaan IslamNusantara harus menjaga ukhuwah, baik ukhuwah Nahdliyah maupun ukhuwah Islamiyah. Hal itu disampaikan kiai yang kini hampir menginjak usia 90 tahun itu saat menerima rombongan tim Anjangsana Islam Nusantara STAINU Jakarta, Rabu (25/1) di kediaman Komplek Pesantren Al-Anwar. "Islam Nusantara, ini benar-benar harus menjaga ukhuwah seperti Islam yang dibawa Nabi Muhammad," tegas Mbah Maimoen sembari menerima kenang-kenangan berupa buku Ensiklopedi Islam Nusantara edisi Budaya dari rombongan Tim Anjangsana. Namun, Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) ini berpesan, setiap kemenangan dan kejayaan mesti ada orang-orang-orang munafik. Mereka tidak akan pernah senang dengan Islam yang begitu ramah, menjaga identitas budaya, serta dapat bekerja sama memperkuat negara di tengah kemajemukan. "Dulu Kanjeng Nabi Muhammad dan para sahabat jug

Menlu Retno Tegaskan Raja Saudi Sama Sekali Tak Ada Agenda Ketemu Rizieq Shihab

Gambar
SuaraNetizen .com  – Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud akan datang ke Indonesia. Program dan agenda kunjungan itu baru dibahas, namun tidak ada agenda untuk bertemu dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab. Penegasan itu disampaikan Menteri Luar Negeri Retno LP Matsudi menanggapi spekulasi yang berkembang, bahwa dalam kunjungan ke Indonesia, Raja Arab Saudi diberitakan akan bertemu dengan Habib Rizieq. “TIdak ada agenda itu ketemu Habib Rizieq,” ungkap Retno LP Marsudi dihubungi di Jakarta, Kamis (26/1). Retno menyampaikan, pihaknya masih membahas kedatangan Raja Arab Saudi itu. Namun dia belum mau mengungkapkan detail pembahasan sikap Indonesia tersebut. Sesuai rencana Raja Arab Saudi ke Indonesia pada Maret 2017. Maka itu pihaknya masih memiliki waktu untuk membahas kesiapan Indonesia menyikapi kunjungan tersebut. “Waktu, jadwal dan program rencana kunjungan masih dibahas,” ucapnya. Raja Arab Saudi yang menyandang gelar ‘’Khadimul Haramain as-Syarifa

MKD semprot Fahri Hamzah Untuk Jaga mulut dan etika

Gambar
SuaraNetizen.com - WAKIL Ketua Mahkamah Kehormat­an Dewan Perwakilan Rakyat Sarifuddin Sudding meminta anggota DPR menjaga tutur kata dalam mengemukakan pendapat. Meskipun dilindungi undang-undang, pejabat publik tidak boleh melukai pihak-pihak tertentu. Hal itu disampaikan Sudding saat menanggapi cicitan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah yang menyebut tenaga kerja Indonesia di luar negeri sebagai babu yang mengemis. Sudding mengungkapkan MKD bakal mengevaluasi perbuatan Fahri bila memang ada laporan pengaduan masyarakat. Menurutnya, setiap anggota dewan wajib menjaga tutur kata ketika melontarkan pendapat di depan publik. “Pejabat publik itu kan jadi panutan. Sebisa mungkin dalam bertutur kata dan bersikap dengan santun dan tidak melukai pihak-pihak tertentu,” ujar Sudding di kompleks DPR, Jakarta, kemarin. Namun, untuk memproses dugaan pelanggaran etik oleh Fahri, Sudding menegaskan bahwa MKD mesti menunggu laporan dari pihak yang merasa dirugikan. “MKD merespons dan menin­daklanjuti lap

WOW, Pemerintah Bangun Jalan Tol Hubungkan Padang-Pekanbaru Sepanjang 240 km

Gambar
"Pencitraan nya pak jokowi itu keterlaluan Sampai masyarkat seluruh penjuru nusantara bisa merasakan hasil pencitraan nya,,, Banyak infrastruktur yang berjalan mulus di bangun, Pak jokowi itu terlalu banyak hoax nya, smapai hasil kerjanya nggk pernah di beritakan, bahkan sampai lebaran kuda juga enggk sombong dengan hasil pencitraan nya Pembangun rumah hantu hambalang saja kalah sma yang pencratraan, saking ngirinya akhirnya ada org yang curhat sama tuhan YME, di twiter, dikira tuhan follow twer dia. Pak jokowi itu nggk pernah tegas, krn dia sangka nggk ada basic dri TNI, makanya pasti meragukan nya, hasil dri pencitraan pak jokwi tentang keberanian nya ekeakusi bd narkoba, dan kapal pencuri ikan amsyong juga, Birokrasi pemrintahan, juga nggk mencla mencle, Bulog yg tadi nya sarang calo berdasi sekarang nggk terlihat lg, Dulu banyak bakar Duit APBN buat nutupin subsidi BBM, skrg lebih manfaat buat jalan tol dan kesehatan, berapa generasi presiden mana ada yg brani alihkan subsidi

Jubir FPI: Banyak yang tak suka H Rizieq

Gambar
SuaraNetizen.com  - Juru Bicara ormas FPI Slamet Maarif menilai ada kepentingan politik di balik banyak laporan yang dituduhkan kepada pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab. Menurutnya, banyak tuduhan tindak pidana yang dilaporkan untuk menjatuhkan Rizieq sebagai ulama. "Pasti ada aktor politisnya lah. Banyak yang nggak suka sama beliau. Makanya cara-cara seperti ini dilakukan untuk menjatuhkan habib," kata Slamet ketika dihubungi  suara.com , Kamis (26/1/2017). Dia juga mengaku pihaknya tidak khawatir adanya banyak pihak yang mempolisikan Rizieq dengan berbagai tuduhan. "Nggaklah. Ngapain juga. Kan ini hanya akal-akalan orang saja. Kami nggak cari popularitas," kata Slamet. Dia mengaku pihaknya siap menghadapi sejumlah perkara yang kini menjerat Rizieq. Termasuk adanya dugaan penyerobotan tanah di kawasan Megamendung, Bogor, yang tengah diusut Polda Jawa Barat "Beliau nggak masalah kalau dilaporkan. Bahkan kami tak takut jika diproses hukum pun.‎ Kegiatan tetap ber

Patrialis: Demi Allah Saya Tidak Terima Uang Sesen Pun dari Basuki

Gambar
SuaraNetizen .com  -  Hakim Mahkamah Konstitusi Patrialis Akbar diduga menerima suap dari pengusaha daging sapi Basuki Hariman. Patrialis ditangkap dalam sebuah Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait pengesahan judicial review Udang-Undang Nomor 41 tentang Peternakan Dan Kesehatan Hewan. Usai pemeriksaan 1x24 jam Patrialis resmi menyandang status tersangka oleh KPK. Usai diperiksa, Patrialis menyatakan dirinya tidak terlibat kasus tersebut. "Saya akan menerangkan bahwa saya tidak terlibat dengan perkara tersebut. Saya dizalimi. Demi Allah saya tidak terima sesen pun uang dari pengusaha bernama Basuki itu," kata Patrialis di Gedung KPK Jakarta dini hari, Jumat, (27/01/2017). Selain membantah tidak mengenal Basuki, penyangkalan lain yang diutarakan oleh Patrialis Akbar adalah Basuki bukanlah terdakwa dalam kasus tersebut. Mantan Menteri Hukum Dan HAM itu menerangkan bahwa Basuki bukanlah pihak pemohon Judicial review mengenai Undang-Undang Nomor

Mahfud MD: Dari Awal, Pengangkatan Patrialis Akbar Sudah tak sesuai UU dan Penuh Unsur Politik

Gambar
SuaraNetizen.com - MANTAN Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD menilai terjaringnya Patrialis Akbar dalam operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi merupakan ujung dari proses rek­rutmen yang tidak transparan. “Pengangkatan Patrialis itu berdasarkan penunjukan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono waktu itu, tanpa proses pemilihan dan perekrutan. Artinya, terdapat unsur politis dan tidak sesuai undang-undang,” ungkap Mahfud di sela pelantikan pengurus KAHMI Sumsel, di Palembang, kemarin. Politikus PKS yang juga anggota Komisi III DPR Nasir Djamil mengatakan Patrialis, baik saat menjadi menteri hukum dan HAM era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono serta saat menjabat hakim MK kerap dikritik berbagai kalangan. Pasalnya kinerja mantan politikus PAN itu dianggap tidak transparan. Tindak-tanduknya kerap bertentangan dengan aturan pejabat publik karena sering berkomunikasi dengan orang-orang parpol. “Memang Pak Patrialis ini dari dulu sering menuai kritik dari berbagai kal

Menag malah gak tahu ada agenda raja Saudi ingin temui rizieq, hmmm mungkin hoax kali ya

Gambar
SuaraNetizen.com - Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, menyambut baik rencana Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz, berkunjung ke Indonesia pada 1-9 Maret 2017. "Kita bersyukur, dan tentu kita menyambut baik rencana kunjungan Raja Arab Saudi, Raja Salman, ke Indonesia," kata Menteri saat ditemui di kampus Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian di Jakarta pada Kamis, 26 Januari 2017. Lukman menjelaskan, kunjungan Raja Saudi untuk bertemu Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan beberapa pihak dengan sejumlah delegasi. "Kunjungan Raja Salman merupakan kunjungan dengan sejumlah delegasi yang sangat besar, karena juga menyertai para anggota parlemen di sana dan sejumlah tokoh penting, tidak hanya dalam pemerintahan tapi dalam mengembangkan usaha kerja sama antara kedua negara," katanya. Namun Menteri tidak mengetahui apakah kedatangan Raja Saudi untuk menemui Imam Besar Front Pembela Islam, Muhammad Rizieq Shihab. "Persisnya tanya Kementerian Luar Negeri, yang

Rizieq FPI Kembali Dipolisikan atas Dugaan Ancaman Pembunuhan Terhadap Pendeta Se-Indonesia

Gambar
SuaraNetizen.com – Untuk kesekian kalinya, petinggi organisasi masyarakat FPI, Habib Rizieq Shihab, harus bermasalah dengan penegak hukum. Kali ini, dia dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Tim Pembela Demokrasi Indonesia, karena diduga menyerukan ancaman pembunuhan kepada pemuka agama melalui video yang beredar di media sosial. Salah satu penasihat hukum TPDI, Makarius Nggiri Wangge, mengatakan, alasan pihaknya melaporkan Rizieq, yakni ucapannya itu dianggap sebagai bentuk intimidasi kepada pemuka agama lain. "Kita akan melaporkan saudara Rizieq Shihab terkait dengan dugaan tindak pidana yang berkaitan dengan UU ITE yaitu Pasal 29 dan Pasal 45 ayat tiga terkait dengan ancaman yang disebarluaskan melalui Youtube, yaitu ancaman pembunuhan terhadap seluruh pendeta yang ada di Indonesia," kata Makarius sebelum membuat laporan di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya, Kamis, 26 Januari 2017. Namun demikian, dia mengaku belum mengetahui duduk perkara soal ber

Saat Blusukan, Ahok Diberi Alquran oleh Pemuda yang Anti Dirinya

Gambar
SuaraNetizen .com  – Seorang warga bernama Fikri memberikan sebuah Alquran ke Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Alquran diberikan ketika keduanya bertemu di wilayah Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Pemberian Alquran dilakukan Fikri saat Ahok berkunjung untuk berkampanye ke kampungnya di lingkungan RT17/ RW 03. Fikri mengatakan, sebenarnya dia adalah salah seorang warga Jakarta yang menolak dan tidak akan memberikan dukungan kepada Ahok untuk menjabat Gubernur DKI Jakarta lagi. Tapi, dia sengaja memberikan Alquran sebagai bukti bahwa Islam itu agama yang  rahmatan lil alamin.  "Masalah Pak Ahok inikan penistaan Al-Maidah ayat 51, yang selalu dia bawa masyarakat dibohongi pakai Al-Maidah ayat 51. Di kampung ini banyak yang menolak, wajarlah menolak, Islam itukan  rahmatan lil alamin, " kata Fikri, Kamis 26 Januari 2017. Fikri mengaku, meski dia tidak mendukung Ahok, tapi dia tidak akan melakukan penolakan jika Ahok ingin menyampaikan aspirasi

Ini Gugatan Pasal UU yang Membuat Patrialis Akbar tergoda Suap

Gambar
SuaraNetizen .com  - Hakim konstitusi Patrialis Akbar ditangkap KPK karena diduga menerima suap terkait dengan uji materi UU. UU yang dimaksud adalah UU Nomor 41 Tahun 2014 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan. Gugatan itu sampai saat ini masih berlangsung di Mahkamah Konstitusi (MK). Isi gugatan itu adalah permohonan agar MK membatalkan sebagian pasal 36 dalam UU itu. Berdasarkan penelusuran  detikcom , Kamis (26/1/2017), pasal-pasal yang digugat adalah pasal 36 C ayat 1, pasal 36 C ayat 3, pasal 36 D ayat 1, dan pasal 36 E ayat 1. Pada umumnya, pasal-pasal itu berisi tentang peraturan impor sapi dari luar negeri ke Indonesia. Para penggugat terdiri atas peternak sapi, dokter hewan, pedagang sapi, hingga konsumen daging sapi. Mereka merasa hak-hak konstitusionalnya dirugikan akibat pemberlakuan zona  base  di Indonesia berdasarkan ketentuan dalam UU tersebut. Para penggugat mengaku kehadiran UU itu membuat peluang impor sapi semakin tinggi dan tidak mendukung perekonomian peternak l

Sukmawati: Mulutnya yang Kasar dan Tak Berakhlak, Rizieq Harus Diberi Pelajaran

Gambar
SuaraNetizen .com  - Tidak santun, kerap melontarkan kata-kata kasar, hingga tak berakhlak menjadi ciri khas yang dimiliki Imam Besar Front Pembela Islam(FPI), Habib Rizieq Shihab. Pernyataan itu disampaikan oleh Putri Proklamator RI, Sukmawati Soekarnoputri. Karena itu, Sukma begitu ia akrab disapa, meminta agar Habib Rizieq belajar dari Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siradj. Pasalnya ia menilai, Said Aqilmerupakan salah satu sosok ulama yang santun. Sukma pun tak heran jika banyak laporan terhadap pentolan FPI tersebut. Ia melihat banyak pihak yang merasa tersakiti dengan ucapan Habib Rizieq. "Yang ganggu, yang menyebar benci siapa? Kan mereka, kan dia (H Rizieq)," tegas Sukma, Senin (23/1), di Taman Ismail Marzuki, Jakarta. "Dengan mulutnya yang 'kasar' dan 'tidak berakhlak' harus diberi pelajaran supaya bisa bermusyawarah, protes, dan kritik," imbuh Sukma. Diberitakan sebelumnya, Sukma menanggapi alibi dari H Rizieq yang menyebut bahwa perkataan s

Sttt, ini Lho Proyek Raksasa Donald Trump di Indonesia, intip yuk

Gambar
SuaraNetizen .com, Jakarta -  Donald Trump resmi dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) ke-45 pada 20 Januari 2017. Selama ini, dia dikenal sebagai salah satu pengusaha ulung. Kerajaan bisnisnya mencapai ratusan dan tersebar di berbagai negara di belahan bumi. Indonesia tak luput menjadi salah satu sasaran bisnis Trump. Mengutip laporan  USA Today , Selasa (24/1/2017), Trump memiliki proyek di Bali dan Lido Jawa Barat. Trump menjalankan bisnisnya di Indonesia melalui DT Bali Technical Services Manager LLC, DT Marks Bali. Kemudian DT Lido Technical Services Manager LLC dan DT Marks Lido. Di Bali dan Lido, bisnis Trump menggandeng perusahaan lokal masing-masing PT Bali Nirwana Resort dan PT Lido Nirwana Parahyangan. Kedua perusahaan ini merupakan milik pengusaha Hary Tanoesoedibjo. Di Lido, Donald Trump bakal membangun taman hiburan di atas lahan seluas 3.000 hektare. Mereka bakal membangun resor mewah bintang 6, lapangan golf kelas international, juga vila dan kondominium mewah.

Tepat Di Hadapan Ahok, Warga Ulujami Nyatakan Tak Mau Memilihnya

Gambar
SuaraNetizen .com -  Calon Gubernur DKI  Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama, blusukan ke kawasan Ulujami, Pesanggerahan, Jakarta Selatan. Di sana, dia ketemu warga yang jelas-jelas menyatakan menolak mendukung  Ahok , sapaan Basuki, kembali jadi gubernur DKI. "Ya kita mendukung yang muslim , walaupun ada di luar Islam ada yang amanah, tetep kita dukung yang muslim," tegas warga RT 17 RW 03 Ulujami, Fikri, kepada Ahok, Kamis (26/1). Meski tidak mendukung Ahok, Fikri memilih tak melakukan penolakan berlebihan. Termasuk menghalangi Ahok datang ke kampung tempat tinggalnya. "Biarkan Pak Ahok menyampaikan aspirasinya di kampung saya tanpa ada penolakan. Biar masyarakat juga tahu mana yang bener mana yang enggak. Kalau Ahok kembali terpilih, warga negara yang baik terima dengan lapang dada," jelasnya. Sebelum menyudahi pertemuan keduanya, Ahok memberikan Fikri buku 'A Man Called #Ahok'. (mdk/Sn)

Geruduk Gedung Sate, Massa FPI: Kami nggak Ridho Rizieq dikriminalisasi

Gambar
Aksi bela ulama di depan Gedung Sate. ©2017 Merdeka. com SuaraNetizen .com -  Ribuan massa dari berbagai organisasi masyarakat (ormas) Islam datang ke depan Gedung Sate, Kota Bandung dengan mengusung, aksi menolak kriminalisasi terhadap ulama. Salah satunya, adalah menolak proses hukum yang dilakukan Polda Jabar terhadap pimpinan FPI Habib Rizieq Syihab. "Habib Rizieq itu bukan murni hukum. Tapi ada muatan politisnya. Makannya enggak ridho kalau Rizieq dikriminalisasi," kata Asep Saepudin yang merupakan Ketua Aliansi Pergerakan Islam (API) Jabar dalam orasinya, yang diiringi pekik takbir dari seribuan massa, Kamis (26/1). Dia justru menuding kasus yang mendera Rizieq Syihab adalah permainan elit politik nasional untuk menggiringnya ke Jawa Barat. Dia menyebut, Rizieq tidak pernah menistakan simbol negara, Pancasila. Sebab yang dikritisi adalah usulannya, bukan Pancasila yang sudah jadi dasar negara. "Rizieq menyebut buntut, yang saya tahu buntut (dalam laporan Sukmawati

Patrialis ditangkap KPK, Ketua MK mohon ampun ke Allah & bangsa RI, begini bunyinya

Gambar
Ketua MK Arief Hidayat di Istana. ©2016 Merdeka.com/titin  SuaraNetizen .com -  Komisi Pemberantasan  Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap seorang hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yakni Patrialis Akbar. Ketua MK Arief Hidayat pun langsung meminta maaf lantaran tak bisa memegang amanah sebagai pimpinan. "Yang bisa saya komentar begini, Ya Allah saya mohon ampun saya tidak bisa menjaga MK ini dengan sebaik-baiknya," kata Arief di Kantor MK, Jakarta , Kamis (26/1). Arief mengaku belum bisa berkomentar banyak lantaran harus rapat terlebih dahulu dengan hakim MK yang lain. "Saya akan rapat dulu RPH dan nanti setelah rapat saya akan bicara, Karena saya, apa yang saya lakukan harus sesuai dengan prinsip hakim," ujarnya. Meski pun itu dilakukan oleh salah satu anggotanya, sebagai ketua MK dia meminta maaf kepada bangsa Indonesia karena lembaga peradilan tertinggi negara justru kembali melakukan kesalahan. "Saya mohon ampun kepada Allah dan saya