Begini kata Prabowo soal Demo 4 November

Bogor - Aksi demonstrasi sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas) bakal digelar 4 November mendatang. Unjuk rasa tersebut berkaitan dengan pernyataan Gubernur DKI Jakarta non aktif, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang diduga menistakan agama Islam.

Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto berharap demonstrasi tersebut berlangsung dengan kondusif.

"Saya selalu berharap suasana baik, sejuk," kata Prabowo kepada wartawan di rumahnya, Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat, Senin (31/10).

Hal itu disampaikannya seusai menerima kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Presiden sepintas katakan, demo adalah hak konstitusional. Beliau juga ingin yang baik, kondusif, itu yang kita inginkan," ujar Prabowo.

Prabowo berharap tidak ada pihak yang ingin memecah bangsa. "Kita jaga jangan sampai ada unsur-unsur yang mau memecah belah bangsa," tegasnya.

"Kita negara majemuk, banyak suku, banyak agama, banyak ras. Kalau ada masukan, kalau ada masalah, mari kita selesaikan sejuk, damai. Di ruangan boleh kita saling menegur, itu harapan saya sebagai anak bangsa."

Sementara itu, Presiden mengimbau tokoh-tokoh agama dapat mendinginkan suasana. "Tokoh-tokoh politik juga sama, dinginkan suasana, kesejukan," kata Jokowi.

Jokowi mencontohkan bagaimana rivalitasnya dengan Prabowo hanya ketika Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014. "Setelah itu, kita sama-sama bahu-membahu membangun negara dari segala sisi. Saya kira ini yang ingin kita sampaikan," ucapnya.

"2019 bisa saja ada rivalitas lagi, tapi setelah itu bahu membaahu lagi." (Beritasatu)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Foto Rontgen Eno, Gagang Cangkul Menembus hingga Paru paru, Bikin Ngilu

Di India, Pengemis Berwajah Gajah ini Disembah-sembah

Perampokan dan Pembunuhan Sadis di Pulomas, 11 Orang ditumpuk dikamar mandi, 6 Tewas, Begini Kronologinya dan Foto tanpa Sensornya